Banner HIMA 2021

Lewat KIS Digital, Ortu Santri Bakal Tahu Anaknya Masuk atau Bolos Sekolah

KIS Digital Masda. (Masda.id/pin)

SUMENEP, Masda.id
- Kartu Identitas Santri (KIS) Digital yang diluncurkan Organisasi Santri Mashlahatul Hidayah (Orisma) tidak hanya mempermudah santri dalam proses pengisian absensi di sekolah. Kartu tersebut juga akan mempermudah orang tua santri untuk mengetahui apakah anaknya masuk sekolah atau bolos, datang tepat waktu atau terlambat, pulang tepat waktu atau pulang di jam istirahat.

Pembuat aplikasi Ust. Faisal Nur Wibowo menjelaskan, proses absensi melalui KIS Digital akan dikoneksikan dengan nomor WA seluruh orang tua santri. Jika ada santri yang datang terlambat atau pulang sebelum waktunya, maka akan ada notifikasi yang masuk kepada orang tua santri melalui WA.

"Notifikasi akan menjelasakan bahwa santri yang bersangkutan datang terlambat atau pulang tidak pada waktunya. Kami sedangkan proses mengumpulkan nomor WA orang tua santri," kata Faisal dalam Apel Simulasi dan Peluncuran KIS Digital, Selasa (20/02/2024).

Pengasuh Resmikan KIS Digital, Selasa (20/02/2024)

Ketua ORISMA Zawaidil Karomi menjelaskan, tujuan dari pembuatan KIS antara lain sebagai kartu tanda pengenal santri, absensi, sebagai pengirim pesan terhadap orang tua santri sehingga diketahui tindakan anaknya di sekolah.

"Ini sesuai dengan salah satu visi dan missi kami terkait dengan digitalisasi," kata Romi.

KIS Digital mulai digagas ORISMA periode 2023-2024 tepatnya pada tanggal 19 Agustus 2023. Karena prosesnya yang membutuhkan waktu agak lama, program tersebut dimandatkan kepada kepengurusan ORISMA 2024-2025 (pin)

Posting Komentar

0 Komentar